Selasa, 1 Oktober 2013 - 09.15
Senin, 30 September 2013 - 21.27
Minggu, 29 September 2013. - 10.15
Minggu, 29 September 2013. - 09.41
Sabtu, 28 September 2013. - 13.43
Jumat, 27 september 2013. - 20.05
Warga Solo Sambut Hangat World Toilet Summit
Sejumlah warga Solo yang tergabung dalam Republik Aeng Aeng mengarak poster selamat datang dalam 10 bahasa yang berbeda untuk peserta WTS di Bundaran Gladag, Selasa (01/09/2013) pagi.
Jatayupos.blogspot.com, SOLO — Dalam rangka menyambut World Toilet Summit (WTS) yang dilaksanakan mulai tanggal 2-4 Oktober di Sunan Hotel Solo, Republik Aeng Aeng dan sejumlah warga Solo yang peduli terhadap kesehatan dan lingkungan menyambut kedatangan para peserta WTS dengan mengarak 5 poster dalam 10 bahasa yang berbeda di Bundaran Gladag, Selasa (01/09/2013) Pagi.
“Kami sebagai Warga Solo menyambut hangat pelaksanaan WTS di Kota Solo karena toilet umum di kota ini jauh dari kata layak, apalagi untuk kaum difabel”, ujar Mayor Haristanto selaku Presiden Republik Aeng Aeng.
“Di Solo sendiri kita hanya menemui toilet yang bagus dan layak hanya di mall-mall besar, sementara di sekolah-sekolah justru sering kita jumpai toilet yang kurang terawatt dan bau pesing, padahal itu untuk anak-anak kita sendiri”, terang Sisilia, salah satu warga yang peduli terhadap kesehatan dan lingkungan.
Diharapkan dengan adanya WTS dapat menambah wawasan kepada seluruh masyarakat, khususnya Solo agar mengerti tentang pentingnya kebersihan dan kelayakan toilet. Untuk pemerintah daerah terkait diharapkan dapat menyediakan fasilitas toilet umum yang memadai, termasuk toilet bagi kaum difabel. (Gigih Priyambodo)
Senin, 30 September 2013 - 21.27
Diskusi Film Dokumenter Riuhkan TBJT
SOLO - Salah satu cuplikan film Say Hello To Yellow yang diputar dalam diskusi dan pemutaran film Cheng-Cheng Po di Ruang Kelas Wisma Seni, Taman Budaya Jawa Tengah, Solo, Senin, (30/9/2013).
|
Jatayupos.blogspot.com, SOLO – Pemutaran film yang bertemakan pendidikan dipersembahkan kepada masyarakat dalam acara diskusi dan pemutaran film Cheng-Cheng Po di Ruang Kelas Wisma Seni, Taman Budaya Jawa Tengah, Solo, Senin, (30/9/2013). Acara tersebut menyuguhkan dua film dokumenter pendek, dan dua film garapan movie maker asal Yogyakarta.
“Fokusnya tetap pada dunia pendidikan yang bertujuan untuk menyampaikan gagasan-gagasan penting di sekolah,” kata Purba sebagai sutradara. Film Cheng-Cheng Po dibuat pada tahun 2007 dan Film Say Hello To Yellow pada akhir tahun 2010. “Kami merasa senang ketika film itu tersebar ke berbagai daerah di Indonesia,” tambahnya.
Narasumber dalam diskusi tersebut yaitu BW Purbanegara dan Yoga (Direktur Solo Mengajar). “Solo mengajar merupakan suatu gerakan, dia bukan program, dia bergerak seperti pepatah sambil berlayar membangun kapal. Indonesia juga lahir dari sebuah gerakan reformasi,” ucap Yoga.
Banyak pesan moral yang terkandung dalam kedua film tersebut yang berhasil membuat penonton bertepuk tangan saat menonton. Spontanitas dan kepolosan anak-anak dalam berakting yang membuat kesan film tersebut terlihat natural. (Fitri Amalia Sari)
Minggu, 29 September 2013. - 10.34
Ontel Solo Ikut Meriahkan Pemecahan Rekor Muri di CFD
SOLO - Onthel Solo yang hadir memeriahkan Pemecahan Rekor Muri di CFD, Minggu (29/9/2013. Acara ini diselenggarakan sebagai satu acara Ulang Tahun SMA Batik 1 Surakarta ke - 56 |
Jatayupos.blogspot.com, SOLO – Onthel Solo ikut hadir memeriahkan pemecahan Rekor Muri pembentangan kain batik terpanjang di Solo Car Free Day pada Minggu (29/9/2013). Acara ini diadakan untuk menyambut ulang tahun SMA Batik 1Surakarta yang ke-56.
Setiap hari Minggu, Onthel Solo yang biasanya kumpul LP berpindah tempat didekat patung Gladag untuk ikut memeriahkan acara pemecahan Rekor Muri ini. Menurut Agung, selaku pengurus Onthel Solo, event ini menarik karena baru pertama kali diselenggarakan di Kota Solo.
Selain membentangkan kain batik sepanjang 4,1 km, SMA Batik 1 Surakarta juga menampilkan fashion show batik. Acara ini menyedot banyak perhatian dari masyarakat yang berada CFD. “Acara ini menarik karena batik mengandung nilai-nilai filosofi yang berbeda dijadikan satu agar kita bersatu”, jelas Agung. (Rizka Sheentya D.A.)
Minggu, 29 September 2013. - 10.32
SMA Batik 1 Surakarta Pecahkan Rekor MURI
Jatayupos.blogspot.com, SOLO – Dalam memperingati hari jadi nya yang ke-56, SMA Batik 1 Surakarta memecahkan rekor MURI dengan membentangkan kain batik sepanjang 4,1 km dari Purwosari hingga bundaran Gladag di Solo Car Free Day, Minggu (29/9/2013).
Menurut Kepala Sekolah SMA Batik 1 Surakarta,M. Setyo Nugroho dipilihnya batik dalam pemecahan rekor MURI ini karena batik sendiri memiliki filosofi bagi SMA Batik 1 Surakarta. “Kita ingin membuat histori bahwa SMA Batik 1 Surakarta didirikan oleh para pengusaha batik, selain itu Solo juga merupakan Kota Batik Dunia.”, ujarnya. Pemecahan rekor MURI ini melibatkan 6.600 siswa/siswi SMA tersebut.
Sebagai alumni SMA Batik 1 Surakarta, Endita Dwicahyanti merasa senang dapat berpartisipasi dalam pemecahan rekor MURI ini. “Saya sangat senang dapat mengikuti pemecahan rekor MURI ini dengan sangat lancar. Dan saya berharap SMA Batik 1 Surakarta dapat menjadi sekolah percontohan untuk sekolah lainnya.”, ungkapnya.
Disamping itu, M. Setyo Nugroho berharap semoga dalam kegiatan ini generasi muda tidak lupa akan budaya batik yang ada di Indonesia, terutama di Kota Solo. Selain itu, dapat menyelenggarakan kegitan dan event-event yang bertema batik untuk kedepannya. (Widya Andhyta)
Minggu, 29 September 2013. - 10.15
Kampanye Bahasa Isyarat Sebagai Aksesibilitas Tuna Rungu
Jatayupos.blogspot.com, SOLO – Puluhan penyandang tuna rungu menggelar aksi long march “Mendengar dengan Bahasa Isyarat” untuk memperingati Hari Tuli Sedunia, Minggu (29/9/2013) di Solo Car Free Day Jl. Slamet Riyadi.
Aksi kampanye ini dimulai dari Sriwedari dan berakhir di Gladag. Kampanye yang sekaligus memperingati Hari Tuli Sedunia ini diperingati setiap tanggal 29 September di Solo serta diikuti oleh lima daerah yakni, Solo, Sragen, Karanganyar, Klaten, dan Boyolali.
Menurut Ketua Gerakan untuk Kesejahteraan Tuna Rungu Indonesia (Gerkatin) Solo, Muhammad Isnaini (35), aksi long march ini dalam rangka untuk mengampanyekan penggunaan bahasa isyarat sebagai aksesibilitas penyandang tuna rungu dalam berkomunikasi.
“Harapan kedepan, Indonesia bisa menerima aksesibilitas bahasa isyarat sebagai cara berkomunikasi.” tutur Muhammad yang diterjemahkan Yudi Aditya.
Dalam aksi kampanye tersebut, Muhammad Isnaini juga memandu para peserta long march untuk menampilkan lagu Indonesia Raya dengan gerakan bahasa isyarat (bukan menyanyi). Hal ini menarik perhatian bagi pengunjung yang melintas. (Erlina Yuni Astutik)
Minggu, 29 September 2013. - 09.41
Dragbike Sragen
Jatayupos.blogspot.com, SRAGEN – Drag Bike Championship 2013 Sragen dilaksanakan Minggu, (29/9/2013). Dragbike tersebut bertempat di Sirkuit Alun-alun Sragen. Tepatnya di Jalan Raya Sukowati. Pertandingan Drag Bike memperebutkan Piala Bupati Sragen dan uang puluhan juta rupiah. Acara dimulai pukul 09.00 - selesai. Untuk menyaksikan Drag Bike ini dikenakan biaya Rp 50.000. Dan sebagai bukti tanda masuk diberikan stempel sebuah cap.
“Untuk peserta yang ingin mengikuti pertandingan dikenakan biaya lokal Kabupaten sebesar Rp 300.000 sedangkan Lokal Karesidenan dan Umum sebesar Rp 350.000. Dan pendafataran diadakan di Hotel Graha Sragen. Peserta yang mengikuti Drag Bike berasal dari berbagai kota seperti Semarang, Klaten, Boyolali, Jogjakarta, Sragen, Karanganyar, Sukoharjo, Ngawi dll,” ungkap Rony salah satu panitia Drag Bike.
Pertandingan Drag Bike Sragen yang digunakan kelas Bebek 116 CC, Bebek 130 CC, Satria Fu Standart Amatir Sragen, Satria Fu Standart Amatir Solo, Satria F 150 Tune Up, Ninja Rangka Standart 150 CC, Ninja 150 Rangka Bebas.
Agus Fatchurrahman sebagai Bupati Sragen berharap dengan adanya drag bike di Sragen bisa menyalurkan hobi dan mengurangi balap liar. Serta terima kasih kepada masyarakat karena sudah mau membeli tiket untuk melihat Drag Bike dan juga kepada semua yang sudah mau berpartisipasi untuk meramaikan acara ini. “Sehingga tahun depan drag bike bisa berjalan lebih baik lagi,” tambah Bupati Sragen ini. (Della Prelanda)
Sabtu, 28 September 2013. - 13.43
Jatayupos.blogspot.com, SOLO - Atrium Solo Grand Mall, hari ini, Sabtu (28/9/2013), pameran IB Vaganza Bank Syariah memasuki hari kedua. Setelah sukses membuka acara pada hari sebelumya, hari ini IB Vaganza masih tetap mempromosikan bank-bank syariah di Kota Surakarta.
Menurut Asbi Rahma “Acara ini diselenggarakan untuk memperkenalkan salah satu Bank Syariah pada masyarakat Solo pada khususnya”, ujar penyelenggara event tersebut. Selain itu juga memberitahukan bahwa Bank Sinar Mas (BSM) tidak kalah dengan Bank conventional lainnya.
Transaksi Bank Sinarmas bisa dibilang halal karena sudah menggunakan aturan akad syariah. Acara ini diselenggarakan selama 3 hari yaitu pada tanggal 27-29 September dari pukul 09.30-21-00. Banyak hadiah dan voucher yang dibagikan pada pengunjung event promosi tersebut.
Transaksi di Bank Sinarmas juga dapat menggunakan internet banking maupun internet mobile. Bahkan acara tersebut juga mengundi 2 logam mulia pada pengunjung yang langsung membuka rekening tabungan pada saat event berlangsung. (Diaz Ageng W.)
Jumat, 27 september 2013. - 20.05
Pecinta Lari di Solo Satukan Langkah
SOLO - Sekelompok pecinta lari dalam acara Fun Night Run pada Kamis (27/9/2013) di Pelataran Solo Paragon Mall. |
Jatayupos.blogspot.com, SOLO – Pecinta olahraga lari berkumpul dalam kegiatan Fun Night Run pada Kamis (27/9/2013) malam di depan Solo Paragon Mall. Kegiatan Fun Night Run ini diikuti oleh peserta pria maupun wanita.
Fun Night Run merupakan kegiatan yang diagendakan oleh para pecinta lari di Kota Solo. Lari pada malam hari ini diadakan untuk pertama kalinya. Rute Fun Night Run dimulai dari depan Solo Paragon Mall menuju Lapangan Kota Barat, melewati Jalan Slamet Riyadi, Ngarsopuro, kemudian kembali ke Solo Paragon Mall.
“Sebenernya kita belum membentuk sebuah komunitas. Kami hanya sebuah perkumpulan orang yang sama-sama menyukai olahraga lari. Jadi ketuanya pun belum ada”, ungkap Inggit salah satu peserta Fun Night Run.
Belum banyak peserta yang mengikuti kegiatan ini. Hal menarik dari kegiatan ini adalah keberadaan wanita yang ikut berpartisipasi di dalamnya. Tidak ada perbedaan antara pria dan wanita dalam perkumpulan ini. Hal ini tercermin pada rute yang dilewati untuk lintasan lari. Melalui acara perdana ini diharapkan lebih banyak lagi pecinta lari yang ikut tergabung di dalamnya. (Indiana)
Jumat, 27 september 2013. - 20.00
Mobilmu Tak Selincah Sepedaku
Jumat, 27 september 2013. - 17.40
Tubuh Pembebasan dalam Balutan Lukisan
Kamis, 26 september 2013. - 14.30
Menteri Pekerjaan Umum Groundbreaking Tol Solo-Mantingan-Ngawi
Jatayupos.blogspot.com, KARANGANYAR - Hari ini (26/9/2013) Menteri Pekerjaan Umum (PU) Djoko Kirmanto melakukan Groundbreaking tol Solo-Mantingan-Ngawi di Kabupaten Karanganyar. Jalan tol ini merupakan bagian dari Jalan Tol Trans Jawa yang akan menghubungkan Jakarta dengan Surabaya.
"Jalan tol Solo - Mantingan - Ngawi yg akan dibangun sepanjang 90 km ini merupakan bagian dari Jalan Tol Trans Jawa yang akan menjadi jalur utama distribusi penumpang, barang dan menuju Jakarta dan kota-kota lain dibagian tengah serta timur Pulau Jawa," tutur Djoko Kirmanto.
Djoko mengatakan bahwa jalan tol ini dibangun dalam rangka mendukung Masterplan Percepatan dan Perluasan Pembangunan Ekonomi Indonesia (MP3EI) yang bertujuan meningkatkan kapasitas jaringan jalan di Pulau Jawa sebagai bagian dari koridor ekonomi jawa, serta mendorong pengembangan kawasan pendukung di wilayah Jawa Tengah dan Jawa Timur.
Seperti yang disampaikan oleh Djoko, pemerintah telah mengalokasikan dana APBN dari tahun 2009 sampai dengan tahun 2014 kurang lebih sebesar 1,7 trilyun untuk pengadaan tanah , dan 1,5 trilyun untuk konstruksi sepanjang 20,90 km.
Selain dihadiri Menteri Pekerjaan Umum (PU), Groundbreaking tol ini juga di hadiri oleh Wakil Gubernur Jawa Tengah Heru Sudjatmoko serta Bupati Karanganyar Rina Iriani. (Akbar Prayogo)
Kamis, 26 september 2013. - 12.21
Pameran Arkeologi 2013 "Bengawan Solo Riwayatmu Dulu"
Solo - Fosil Homo Erectus di Pameran Arekologi 2013, Graha Solo Raya, Kamis (26/9/2013). Pameran bertajuk “Bengawan Solo Riwayatmu Dulu” diselenggarakan mulai tanggal 25-29 September 2013. |
Jatayupos.blogspot.com, SOLO – Pameran Arkeologi 2013 digelar di Graha Solo Raya mulai tanggal 25-29 September 2013. Pameran bertajuk “Bengawan Solo Riwayatmu Dulu” ini menampilkan beberapa fosil yang ditemukan di sekitar sungai Bengawan Solo.
Menurut Tri Wuryani, selaku Ketua Penyelenggara Pameran Arkeologi 2013 menuturkan bahwa pameran ini dilaksanakan sebagai perwujudan visi misi dari Pusat Arkeologi Nasional, yakni memperkenalkan arkeologi kepada masyarakat. Arkeologi tersebut berupa fosil fauna, artefak, dan fosil homo erectus. Pameran Arkeologi 2013 menampilkan temuan-temuan yang pernah terjadi di Bengawan Solo pada masa lalu yang belum pernah diangkat. “Bengawan Solo sangat fenomenal dari masa kehidupan purba dulu sampai masa sekarang.” Imbuhnya.
Setelah di Kota Solo, Pameran Arkeologi nantinya akan dipamerkan di Kota Bojonegoro. Pameran ini diselenggarakan rutin setiap satu tahun sekali. Pihak penyelenggarapun berusaha untuk menggelar pameran terutama di luar Pulau Jawa. Hal ini sebagai pengenalan bahwa Bengawan Solo menyimpan banyak nilai sejarah. (Erlina Yuni Astutik)
Posting Komentar